Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa Tahun 2025
admin_sumberklampok 12 Maret 2025 12:22:33 WITA
Rabu 12 Maret 2025, - Pemerintah Desa Sumberklampok melaksanakan kegiatan Penyaluran Bantuan Langsung Tunas Desa tahun 2025 untuk bulan Januari, Februari dan Maret. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan kepada keluarga-keluarga yang membutuhkan, terutama yang tergolong miskin atau rentan. Dalam acara tersebut dihadiri oleh Perbekel Sumberklampok, Ketua BPD dengan Anggota, Sekretaris Desa, Bhabinkamtibmas, Babinsa Ramil dan Perangkat Desa, sebanyak 25 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan setiap bulannya sebesar 300.000,00 per orang dengan bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban ekonomi mereka.
Bantuan yang disalurkan ini difokuskan pada keluarga yang memiliki anggota yang sedang sakit menahun atau difabel yang tidak menerima Bantuan Program Lainnya. Pemerintah Desa Sumberklampok berupaya untuk mengidentifikasi dan memprioritaskan keluarga-keluarga yang membutuhkan bantuan lebih untuk memastikan bahwa mereka mendapatkan perhatian dan dukungan yang tepat. Penyaluran bantuan langsung ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan kesejahteraan sosial masyarakat desa.
Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat Desa Sumberklampok, terutama keluarga miskin dan rentan, dapat merasakan manfaat yang langsung dan signifikan dalam kehidupan mereka. Program ini juga menjadi bentuk komitmen Pemerintah Desa Sumberklampok untuk terus mendukung dan mengurangi ketimpangan sosial ekonomi yang ada di masyarakat. Dengan adanya bantuan ini, diharapkan perekonomian keluarga-keluarga tersebut dapat sedikit pulih dan kehidupan mereka menjadi lebih baik.
Komentar atas Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa Tahun 2025
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa Tahun 2025
- Pelayanan Posyandu Banjar Dinas Tegal Bunder
- Progres Pembangunan Gedung Kantor Perbekel Sumberklampok
- Pelayanan Posyandu Banjar Dinas Sumberbatok
- Pemasangan BALIHO LPJ Realisasi APBDesa Tahun 2024 serta Info Grafis APBDesa Tahun 2025
- Sosialisasi pemilahan sampah plastik berbasis Sumber
- Selamatan/Melaspas Sumur Bor Desa