Sosialisasi Pola Konsumsi Pangan B2SA, PKK Desa Sumberklampok Hadiri Undangan di Kecamatan Gerokgak

26 November 2025 15:07:27 WITA

Rabu, 26 November 2025, Perbekel Sumberklampok menugaskan Gusti Ayu Putu Eka Arya Wiratmini & Ni Luh Purwani Anggota PKK & Kader Desa Sumberklampok untuk menghadiri Rapat Sosialisasi Pola Konsumsi Pangan Beragam, Bergizi Seimbang, dan Aman (B2SA). Kegiatan ini diikuti oleh Tim dari Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Buleleng, Kader Posyandu/PKK Desa se-Kecamatan Gerokgak, serta PKK Kecamatan Gerokgak. Sosialisasi berlangsung di Ruang Rapat Niti Sabha Kantor Camat Gerokgak dengan suasana yang tertib dan penuh antusiasme.

Acara dibuka oleh Kasi Pembangunan Kecamatan Gerokgak yang menyampaikan pentingnya pola konsumsi pangan yang tepat dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat. Setelah pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Tim Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Buleleng. Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai pentingnya konsumsi pangan yang beragam, bergizi seimbang, dan aman sebagai upaya pemenuhan gizi harian serta pencegahan kasus stunting yang masih menjadi perhatian di berbagai wilayah.

Dalam pemaparan materi tersebut dijelaskan mengenai pengertian pangan B2SA, ciri-ciri pangan yang aman, cara memilih bahan makanan bebas bahan berbahaya, hingga tips aman dalam mengonsumsi pangan olahan. Para peserta juga mendapatkan edukasi mengenai cara memilih ikan dan ayam segar yang bermutu serta pentingnya kecerdasan membaca label pangan sebelum membeli produk. Pengetahuan ini diharapkan membantu masyarakat lebih selektif dan bijak dalam menentukan makanan yang dikonsumsi sehari-hari.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi interaktif, di mana peserta dapat bertanya langsung mengenai berbagai permasalahan terkait pola konsumsi pangan. Melalui sosialisasi ini, diharapkan para peserta tidak hanya mampu menerapkan pola konsumsi B2SA di rumah tangga masing-masing, tetapi juga mampu menyebarluaskan pengetahuan tersebut kepada masyarakat luas. Dengan demikian, pola makan masyarakat dapat bergeser dari “sekadar kenyang” menjadi “makan untuk sehat,” sehingga kualitas kesehatan masyarakat semakin meningkat.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Sumberklampok

tampilkan dalam peta lebih besar